Activity

  • Yuliana Nugrahani posted an update 6 years, 6 months ago

    RESENSI BUKU PEMBELAJARAN ORANG DEWASA
    Identitas Buku
    Judul : Pembelajaran Orang Dewasa (Metode dan Teknik)
    Penulis : Dr. Sujarwo, M.Pd.
    Penerbit : Venus Gold Press
    Kota Terbit : Yogyakarta
    Tahun Terbit : 2013
    Cetakan : Pertama
    Tebal Buku : 120
    ISBN : 978-602-98055-2-9
    Rangkuman Buku
    Orang yang memiliki skill, konsep diri, keberanian, pengalaman, dan bisa mengarahkan dirinya sendiri, sehingga dengan mantap mengerjakan tugas, fungsi, dan perannya dalam lingkup keluarga dan masyarakat disebut orang dewasa. Orang dewasa memiliki kekuasaan dominan atas dirinya sendiri.Karena orang dewasa memiliki banyak pengalaman dan tantangan hidup maka pembelajaran orang dewasa lebih terstruktur melalui prinsip partisipatif dan pembelajaran sepanjang hayat. Orientasi belajarnya pada kehidupan bukan hanya mendapatkan skor yang baik.
    Beberapa ahli mengemukakan tentang pembelajaran orang dewasa kemudian diperoleh adanya gagasan yang berbeda, tergantung latar belakang, pengalaman dan fokusnya. Lima gagasan yang disepakati oleh para ahli tentang tujuan pembelajaran orang dewasa yaitu tujuan yang mempunyai nilai khususnya pendidikan yaitu melalui pengembangan pengetahuan, sebagai aktualisasi diri dari setiap orang, untuk pengembangan pribadi dan sosial, untuk perubahan social, sebagai daya guna, adanya kesesuaian, pengaruh organisasi
    Asumsi-asumsi pokok pembelajaran orang dewasa antara lain memiliki langkah belajar dan konsep diri dalam belajar, juga membutuhkan stimulus dari lingkungan, memiliki pengalaman yang beraneka ragam yang bisa dijadikan sumber belajar, siap belajar berdasar pengalaman dan kegiatan hariannya, selalu belajar memaksimalkan mutu diri dan hidupnya
    Ciri khas istimewa yang dimiliki pembelajaran orang dewasa penting diberi perhatian dari pendidik. Keistimewaan ini dapat digunakan sebagai strategi dalam memperkaya skill masyarakat belajar yang didasarkan intelektual yang bersifat fungsional. Prinsip-prinsip pembelajaran orang dewasa meliputi kontekstual, desain local, partisipatif, fungsional, berdasar pengalaman. Tujuan penerapan prinsip adalah supaya tujuan pembelajaran dapat tercapai.
    Dalam mempersiapkan pembelajaran orang dewasa, hal ini berkaitan dengan persiapan teknik pengelolaan, setelah adanya warga belajar, tempat, peralatan, fasilitator, dan pengelola pembelajaran itu sendiri. Langkah-langkah persiapannya antara lain dengan membuatketeraturan dan menguatkan bagian – bagian kelompok, pendataan kebutuhan belajar dan skill masyarakat belajar, mendata pokok-pokok lokal dan sumber daya daerah itu, menerapkan kontrak belajar, membuat program belajar, metode pembelajaran sesuai, media dan alat pembelajaran sudah disiapkan, membuat administrasi, pemantauan dan perbaikan, menentukan waktu, dan menjalankan aktivitas pembelajaran.
    Pelaksanaan pembelajaran orang dewasa menggunakan pendekatan perspektif yaitu dengan pembinaan dan pengembangan keterkaitan warga belajar dalam alur pembelajaran termasuk perencanaan, pelaksanaan, penilaian serta analis. Sehingga ia termotivasi untuk menghadapi pengetahuan dan mengambil hikmahnya.
    Metode yang diterapkan dalam pembelajaran orang dewasa meliputi metode ceramah, metode brainstorming, metode diskusi, metode tanya jawab, metode bermain peran, metode permainan, metode simulasi, metode demonstrasi, inkuiri, kooperatif, kolaborasi, dll. Ada beberapa faktor yang dipertimbangkan dalam memilih cara pembelajaran yaitu capaian pembelajaran, sifat materi, karakteristik masyarakat belajar, skill fasilitator, waktu, dan sarana prasarana lainnya. Metode pembelajaran yang diterapkan secara tepat akan menghasilkan pembelajaran yang mengasyikkan, efektif dan produktif.
    Siklus belajar berdasar pengalaman adalah siklus belajar yang alur belajarnya mencakup brainstorming, beri saran, diskusi, generalisasi prinsip, menerapkan dan pengalaman.Setiap tahapan memiliki bagian penting serta peran yang berbeda.
    Ada beraneka macam media pembelajaran untuk kepentingan pembelajaran, dibagi menjadi 3 bagian utama yaitu sound, visual, dan force. Menurut Bretz media termasuk ke dalam delapan kelompok yaitu media audio, cetak, visual diam, visual gerak, audio semi gerak, semi gerak, audio visual diam, audio visual gerak. Selain itu lingkungan juga bisa digunakan sebagai media pembelajaran. Media pembelajaran dimaksudkan untuk memudahkan pemahaman, meningkatkan motivasi belajar, menjabarkan informasi secara lengkap dan menyeluruh.
    Pengujian pembelajaran orang dewasa dilaksanakan untuk mengawasi konteks, masukan, proses, kemajuan dan perkembangan capaian belajar sesuai capaian belajar sesuai potensi dan skill yang dimiliki. Selain itu juga menyampaikan pengaruh dan produktifitas serta umpan balik. Pengujian didasarkan menurut capaian yang akan dicapai, karakteristik masyarakat belajar, bahan pembelajaran. Kumpulan dari serangkaian kinerja masyarakat belajar ini disebut sebagai hasil akhir.
    Keunggulan Buku
    Jika diperhatikan dari muatan dan penjabarannya, buku ini sangat bagus. Muatannya sangat padat dan jelas sehingga mudah untuk dipahami. Utamanya untuk melakukan pembelajaran orang dewasa meliputi metode dan teknik pelaksanaannya. Selain itu, gambar – gambar yang ditampilkan dalam buku ini tidak berlebihan.
    Kelemahan Buku
    Meskipun buku ini mudah dipahami, namun ada beberapa kata yang tidak bisa dimengerti maknanya. Selain itu dalam point tertentu, buku ini sedikit kurang akan contoh kasus serta penyelesaiannya.