Activity

  • Awangsetiawan posted an update 6 years, 5 months ago

    TUGAS KAJIAN JURNAL TEKNOLOGI PEMBELAJARAN
    PEMANFAATAN MOBILE DAN VIDEO DALAM PEMBELAJARAN
    Oleh : Awang Arief Setiawan (177072510009)
    Perkembangan teknologi informasi dewasa ini mengubah pola hidup manusia era globalisasi. Manusia tidak bisa menghindari dari berkembangnya teknologi informasi. Internet dengan adanya smartphone serasa ada dalam genggaman tangan dan dapat diakses dimanapun dan kapanpun. Dalam dunia pendidikan khususnya juga mengubah pola pembelajaran agar sesuai dengan karakteristik peserta didik yang suka dan nyaman dengan teknologi informasi., Sehingga kegiatan pembelajaran dengan menggunakan media teknologi informasi melalui internet, video, game, dan aplikasi dapat dengan mudah di akses menggunakan smartphone dan laptop.
    Pembelajaran dengan menerapkan mobile learning system akan mudah aplikasikan karena hampir semua peserta didik dan pendidik saat ini memiliki smartphone. Dengan adanya system pembelajaran seperti inilah peserta didik akan dapat dengan mudah belajar kapanpun dan dimanapun serta praktis untuk kegiatan pembelajaran. Mobile Learning ini dapat juga mengaplikasikan game online untuk kegiatan pembelajaran. Kenapa game online? Karena banyak peserta didik yang menghabiskan waktunya untuk bermain game untuk refreshing bahkan menjadi ketagihan ataupun hobi. Sehingga game depat digunakan untuk media pembelajaran M Learning karena menyenangkan. Dengan M Learning ini secara otomatis juga menerapkan konsep pembelajaran kognitif karena meningkatkan keterlibatan peserta didik dan juga memberikan berbagai variasi dalam mengajar.
    Material video seperti film dan sinetron/opera memberikan informasi tentang latar belakang sosial budaya suatu negara. Pendidikan karakter juga dapat dengan mudah untuk ditayangkan agar dapat dicontoh oleh peserta didik karena material video dapat meningkatkan kemampuan komperhensif linguistic siswa, sehingga siswa akan lebih sadar akan budaya, kemampuan apresiasi estetika dan cinta tanah air. Pendidikan bahasa khususnya listerning dengan menggunakan video sangat efektif, karena berdasarkan penelitian siswa akan lebih mudah mengingat dan memahami kosakata dalam video yang telah diajarkan sebelum proses mendengarkan.
    Dari beberapa penelitian pengembangan media pembelajaran interaktif berupa video pembelajaran maupun aplikasi yang dapat dijalankan secara interaktif yang bersifat online maupun dekstop menyimpulkan dengan penggunaan media pembelajaran mobile interaktif dan video dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam menyerap info dan pesan pembelajaran yang disampaikan oleh guru. Nilai hasil belajar siswa meningkat dan siswa pun nyaman saat mengikuti pembelajaran. Pembelajaran mata pelajaran matematika, kimia maupun kewarganegaraan pancasila sangat cocok untuk diterapkan atau disampaikan dengan menggunakan media pembelajaran interaktif yang dapat di akses menggunakan mobile smartphone secara online maupun offline.
    Daftar Pustaka :
    1. Nazalin, Muhtadi. (2016). Pengembangan Multimedia Interaktif Pembelajaran Kimia Pada Materi Hidrokarbon Untuk Siswa Kelas XI SMA. Yogyakarta. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan.
    2. Erika, Gafur. (2014). Evaluasi Formatif Pada Video Pembelajaran Majoe Djaya Produksi Eduartion. Yogyakarta. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan.
    3. Asih, Haryanto. (2015). Pengembangan Motion Graphic Pembelajaran Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Kelas 1 Sekolah Dasar. Yogyakarta. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan.
    4. Lynn Bell, Glen L. (2010). Digital Video And Teaching.Virginia. University of Virginia.
    5. Yasemin Allsop. (2015). Teacher’s Experience and Reflection on Game-Based Learning in the Primary Classroom. London. University of London.
    6. Amin Mohammed. (2016). Empirical Investigation to Explore Factors that Achive High Quality of Mobile Learning System Based on Students’ Perspectives. Terengganu. University Malaysia Terengganu.
    7. Zhaogang Wang. (2014). An Analysis on the Use of Video Materials in Collage English Teaching in China. Dalian. Dougbei University of Finance and Economics.
    8. Kretsai. (2014). Effect of Using Video Materials in the Teaching of Listening Skills for University Students. Songkhla. Thaksin University.