Activity

  • luqman Hakim posted an update 7 years, 7 months ago

    Perilaku dalam Kajian Geografi

    Judul Buku : GEOGRAFI PERILAKU, Suatu Pengantar Studi tentang Persepsi Lingkungan
    Pengarang : Dr. Maman Abdurachman
    Penerbit : Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Jakarta
    Cetakan : 1988
    Tebal Buku : Cover + iv + 85 halaman

    Geografi sebagai ilmu pengetahuan mempelajari relasi keruangan dan semua fenomena/gejala yang terjadi pada geosfer meliputi ruang dan waktu. Geografi juga mempelajari yang ada di daratan maupun manusianya. Namun geografi juga memiliki batasan-batasan seperti yang disampaikan oleh Ferdinan von Richthofen yang menyatakan bahwa geografi melukiskan gejala-gejala dan sifat-sifat dari permukaan bumi dan pendududuknya, disusun menurut letaknya, dan menjelaskan tentang kebersamaan dan hubungan timbal-balik antara gejala-gejala dan sifat-sifat tersebut. Sedangkan penelaahan geografi dibagi menjadi tiga buah kawasan meliputi hakikat dari lingkungan, apa yang kita pikirkan dan rasakan tentang lingkungan, dan bagaimana kita berperilaku di dalam lingkungan, serta mengubah lingkungan tersebut.

    Dari penjelasan di atas dapat di temukan bahwa objek studi geografi perilaku adalah persepsi lingkunagn yaitu apa yang kita pikirkan dan rasakan tentang lingkungan. Di dalam buku ini Maman Abdurachman mengemukakan melalui (marsden 1976, h. 67) ruang lingkup geografi perilaku meliputi persepsi lingkungan, sikap dan respon terhadap lingkungan, preferensi ruang lingkungan, dan persepsi lingkungan yang berpengaruh terhadap perilaku dalam pengambilan keputusan. Di dalam geografi perilaku tidak terlepas dari yang namanya peta. Peta yang digunakan dalam geografi perilaku adalah peta kartografis yang berfungsi sebagai penyedia informasi, prediksi, dan analisa hubungan. Selain itu ada juga peta dinding, peta slide, peta atlas, dan peta globe.

    Dari buku ini kita bisa mendapatkan pengetahuan pengantar untuk mempelajari lebih lanjut tentang geografi perilaku dan persepsi lingkungan. Dskripsi secara detail tentang geogarfi perilaku dan sumber-sumber yang baik akan kita temukan di dalam buku ini. Penyampain informasi cukup jelas. Walaupun sudah terbit cukup lama, namun masih bisa dijadikan referensi yang memadai dan memuaskan.

    Buku ini memiliki kelemahan pada desain yang kurang membuat tertarik dari segi warna dan kurangnya dukungan gambar untuk penjelasan deskripsi. Selain itu masih ada kata-kata yan kurang sesuai dengan ejaan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Buku ini terlalu berat untuk dibaca sebagai pengantar. Perlu pemahaman yang baik dan konsenterasi lebih.

    Buku ini sangat baik dibaca oleh kalangan dosen, mahasiswa, siswa, dan para pengamat lingkungan, serta masyarakat umum untuk menambah pemahaman tentang geografi perilaku. Namun tetap harus membaca lanjutan karena akan lebih membutuhkan pengetahuan dan wawasan yang mendalam tentang geografi perilaku.

    Sekian dari saya, nantikan tulisan lanjutan. Thanks for comment and suggest.